Minggu, 11 Juli 2010

Mewahnya iPhone 4


Setelah meluncurkan iPhone 4 dengan pembungkus luar dari kayu, Stuart Hughes kembali membuat rancangan nan mewah. Rancangan ini tentu bakal menarik perhatian banyak orang. Betapa tidak, kali ini pembungkus iPhone 4 dihiasi berlian di sekelilingnya.

Dengan kilauan berlian, siapa pun akan terkesan dengan penampilan telepon seluler atau ponsel cerdas yang elegan dan menakjubkan tersebut. Ponsel ini memiliki kapasitas 32 GB dan bertabur berlian di sekeliling tepinya dengan total sekitar 6,5 karat dari berlian berkualitas tinggi.

Rancangan iPhone 4 kali ini memang menambah gaya dengan warna putih dan logo Apple berhiaskan berlian. Selain meningkatkan penampilan iPhone berhias berlian ini mungkin juga dapat membantu menyelesaikan turunnya perhatian publik terhadap antena iPhone 4 yang bermasalah [baca: Desain Antene iPhone 4 Bermasalah].

IPhone versi 4 ini dinamakan sebagai dengan iPhone 4 edisi Diamond dan bernilai lebih atau kurang dari US$ 20 ribu atau sekitar Rp 182 juta. Awalnya ponsel ini telah dirancang dan ditujukan untuk dirilis di Inggris dengan harga 12.995 poundsterling atau sekitar Rp 178 juta.

Melengkapi kemewahan tersebut, edisi iPhone 4 Diamond juga dilengkapi dengan dompet kulit terbuat dari kaki burung unta asli. Dompet ini dapat menampung hingga empat kartu kredit di dalamnya.

iPhone 4 edisi Diamond akan dibuat secara terbatas dan diperkirakan akan diluncurkan pada pertengahan Juli ini. Jadi, bersiap-siaplah menjadi orang pertama yang memiliki ponsel menakjubkan ini.(ANS/Techtorial)

Desika Pemita